Puisi Kerahiman: Tersungkur di Kaki Tuhan

Oleh Pastor Felix Supranto, SS.CC

Misa Kharismatik, 02 Desember 2015, di Paroki Mangga Besar,

menjadi sebuah perjalanan iman,

tersungkur di kaki Tuhan.

Kotbah masih bersemangat.

Tiba-tiba kaki gemetar dan mata berkunang-kunang.

Semakin lama, pandangan semakin buram.

Aku sempat berdoa: “Tuhanku, beri aku kekuatan,

sampai komuni tiba.

Itulah kebahagiaanku sebagai imam”.

Ketika aku selesai berkata:

“Inilah, Anak Domba Allah Yang Menghapus Dosa Dunia…”,

semuanya menjadi gelap.

Ternyata sambil memegang Tubuh Kristus,

aku tergeletak dengan tak sadarkan diri di panti imam, di dekat altar.

Aku merasakan tangan Tuhan menopang kepalaku sehingga tak terluka.

Tuhan berbisik kepadaku: “Ingatlah Salib di altar,

Aku mati karena dosa manusia.

Oleh bilur-bilur-Ku,

mereka telah Aku selamatkan.

Bangunlah dan katakanlah kepada mereka

seberapa buruknya mereka,

Aku akan menyambutnya. .

Yang dulu biarlah berlalu.

Aku akan menjadikan hidup mereka baru”.

Tak lama kemudian, aku mendengar sayup-sayup

tangisan umat memohon mukjizat Tuhan bagiku

dengan iringan lagu “Curahkanlah kuasa-Mu, Tuhan”.

Aku pun berdiri dan umat bertepuk tangan

karena doanya didengarkan Tuhan.

Di sakristi aku terus memandang Salib besar.

Aku berkata kepada Tuhan: “Aku tersungkur di Muka-Mu,

ku bawa semua dosaku.

Aku yakin mendapatkan belaskasihan-Mu.

Aku kini siap mewartakan kerahiman-Mu”.

19/12/2018
Romo pembimbing: Rm. Prof. DR. B.S. Mardiatmadja SJ. | Bidang Hukum Gereja dan Perkawinan : RD. Dr. D. Gusti Bagus Kusumawanta, Pr. | Bidang Sakramen dan Liturgi: Rm. Dr. Bernardus Boli Ujan, SVD | Bidang OMK: Rm. Yohanes Dwi Harsanto, Pr. | Bidang Keluarga : Rm. Dr. Bernardinus Realino Agung Prihartana, MSF, Maria Brownell, M.T.S. | Pembimbing teologis: Dr. Lawrence Feingold, S.T.D. | Pembimbing bidang Kitab Suci: Dr. David J. Twellman, D.Min.,Th.M.| Bidang Spiritualitas: Romo Alfonsus Widhiwiryawan, SX. STL | Bidang Pelayanan: Romo Felix Supranto, SS.CC |Staf Tetap dan Penulis: Caecilia Triastuti | Bidang Sistematik Teologi & Penanggung jawab: Stefanus Tay, M.T.S dan Ingrid Listiati Tay, M.T.S.
top
@Copyright katolisitas - 2008-2018 All rights reserved. Silakan memakai material yang ada di website ini, tapi harus mencantumkan "www.katolisitas.org", kecuali pemakaian dokumen Gereja. Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari website ini untuk kepentingan komersial Katolisitas.org adalah karya kerasulan yang berfokus dalam bidang evangelisasi dan katekese, yang memaparkan ajaran Gereja Katolik berdasarkan Kitab Suci, Tradisi Suci dan Magisterium Gereja. Situs ini dimulai tanggal 31 Mei 2008, pesta Bunda Maria mengunjungi Elizabeth. Semoga situs katolisitas dapat menyampaikan kabar gembira Kristus.Â