Paus Emeritus Kembali ke Vatikan

VATICAN- Paus emeritus Benediktus XVI kembali ke Vatikan setelah dua bulan mengundurkan diri dari posisinya sebagai pemimpin tertinggi umat Katolik.

Ia datang dengan helikopter dari kediaman musim panas kepausan, Castel Gandolfo, untuk tinggal permanen di Vatikan.

Berbeda dengan waktu kepergiannya dari Vatikan, kali ini tidak ada satu TV pun yang meliput kembalinya Paus emeritus ke Vatikan secara langsung. Kedatangannya disambut oleh Paus Fransiskus yang menyatakan bahwa Vatikan menyambut Benediktus “dengan keramahan dan persaudaraan.” Keduanya kemudian mengadakan “doa sesaat” di kapel kediaman Benediktus.

Beberapa saat setelah kedatangan Paus emeritus, Vatikan merilis sebuah foto yang memperlihatkan Benediktus dan Paus Fransiskus sedang berjabat tangan.

Paus emeritus akan tinggal bersama sekretaris pribadinya Georg Gaenswein di biara  Maria Ecclesiae yang terletak tepat di belakang Basilika Santo Petrus.

Direktur pers dan informasi Vatikan, Pastor Federico Lombardi, SJ  menggambarkan tempat tinggal Benediktus sebagai tempat yang “kecil tapi lengkap” dan dilengkapi oleh sebuah kapel, perpustakaan dan ruang kerja. Terdapat juga sebuah kamar tamu yang bisa ditempati sewaktu-waktu bila kakaknya, Georg Ratzinger, berkunjung.

Belum pernah terjadi sebelumnya, seorang mantan Paus tinggal dekat dengan penggantinya di Vatikan.

Namun pada saat turun tahta, Benediktus mengatakan dia tidak akan mencoba mempengaruhi penggantinya, dan ia akan menjalani sisa hari-harinya dengan “tersembunyi dari dunia.” Benediktus ingin mendedikasikan hidupnya untuk berdoa dan melakukan pelayanan gereja, kata Vatikan. Pada pertemuan di bulan Maret dengan Paus Fransiskus, dia juga mengulangi “penghormatan tanpa syarat dan ketaatan” kepada penggantinya. (Reuters/AP)

0 0 votes
Article Rating
19/12/2018
1 Comment
Inline Feedbacks
View all comments
Kristina Fransiska
Kristina Fransiska
10 years ago

luar biasa

Romo pembimbing: Rm. Prof. DR. B.S. Mardiatmadja SJ. | Bidang Hukum Gereja dan Perkawinan : RD. Dr. D. Gusti Bagus Kusumawanta, Pr. | Bidang Sakramen dan Liturgi: Rm. Dr. Bernardus Boli Ujan, SVD | Bidang OMK: Rm. Yohanes Dwi Harsanto, Pr. | Bidang Keluarga : Rm. Dr. Bernardinus Realino Agung Prihartana, MSF, Maria Brownell, M.T.S. | Pembimbing teologis: Dr. Lawrence Feingold, S.T.D. | Pembimbing bidang Kitab Suci: Dr. David J. Twellman, D.Min.,Th.M.| Bidang Spiritualitas: Romo Alfonsus Widhiwiryawan, SX. STL | Bidang Pelayanan: Romo Felix Supranto, SS.CC |Staf Tetap dan Penulis: Caecilia Triastuti | Bidang Sistematik Teologi & Penanggung jawab: Stefanus Tay, M.T.S dan Ingrid Listiati Tay, M.T.S.
top
@Copyright katolisitas - 2008-2018 All rights reserved. Silakan memakai material yang ada di website ini, tapi harus mencantumkan "www.katolisitas.org", kecuali pemakaian dokumen Gereja. Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari website ini untuk kepentingan komersial Katolisitas.org adalah karya kerasulan yang berfokus dalam bidang evangelisasi dan katekese, yang memaparkan ajaran Gereja Katolik berdasarkan Kitab Suci, Tradisi Suci dan Magisterium Gereja. Situs ini dimulai tanggal 31 Mei 2008, pesta Bunda Maria mengunjungi Elizabeth. Semoga situs katolisitas dapat menyampaikan kabar gembira Kristus. 
1
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x